KHASIAT GINSENG

Tanaman jenis herbal ini banyak digunakan dalam pengobatan tradisional, terutama oleh Bangsa Cina. Herbal ginseng mengandung senyawa kimia seperti saponin dan glikosida. Glikosida yang terdapat pada bagian akar tanaman dikenal sebagai ginsenosida. Akar ginseng mengandung 16 jenis ginsenosida, diantaranya panasena, minyak asiri, musilago, resih, fitosterol, asam panax, vitamin B,hormon, selulosa serta karbohidrat. Akar tanaman dapat memperbaiki aliran darah, meningkatkan produksi sel darah merah, serta membantu pemulihan dari penyakit.

KHASIAT GINSENG
Ginseng
Khasiat dan manfaat ginseng dalam pengobatan tradisional antara lain untuk melenturkan lemak setelah makan, mengembalikan kesegaran tubuh, serta mengobati penyakit sirotis hepatis atau pengerasan jaringan hati. Berikut ini beberapa contoh resep ramuan herbal obat tradisional alami untuk kesehatan tubuh manusia:

MELUNTURKAN LEMAK SETELAH MAKAN




Bahan
Akar ginseng 3 ruas jari
Jahe 2 ruas jari
Gula merah 50 gram
Air bersih 500 ml
Cara Membuat
Cuci sampai bersih akar ginseng, potong-potong seperlunya. Kemudian kupas jahe, lalu cuci juga sampai bersih, memarkan. Ambil gula merah, sisir halus. Setelah semua bahan sudah diracik, campur menjadi satu, masukkan dalam wadah kuali yang terbuat dari tanah liat, masak dengan air bersih sebanyak setengah liter hingga mendidih, lalu angkat ramuan dari pengapian dan saring.
Sajikan ramuan herbal ini setelah habis makan untuk melunturkan lemak-lemak yang baru saja dikonsumsi.

KESEGARAN TUBUH

Bahan
Ginseng 60 gram
Air perasan jeruk manis
Madu 5 sendok makan
Rimpang kencur 1 buah
Cara Membuat
Cuci sampai bersih ginseng dan kencur, lalu ginseng dipotong-potong seperlunya. Ambil buah jeruk manis, belah menjadi dua bagian, peras airnya ke dalam wadah sampai sebanyak 500 ml. Setelah itu campur semua bahan menjadi satu dalam wadah kuali dari tanah liat, lalu rebus menggunakan air bersih sebanyak dua gelas sampai mendidih. Setelah mendidih jangan langsung diangkat, biarkan beberapa saat hingga airnya tersisa satu gelas, baru kemudian diangkat dari pengapian, dinginkan lalu saring.
Minum ramuan herbal sebanyak 2 x 1 hari, lakukan tiap pagi dan sore agar tubuh terasa lebih segar.

MENGOBATI SIROSIS HEPATIS (PENGERASAN JARINGAN HATI)

Bahan
Ginseng 3 gr
Daging ayam secukupnya
Cara Membuat
Cuci sampai bersih ginseng dan daging ayam, kemudian potong-potong seperlunya. Rebus kedua bahan sampai daging ayam lunak. Setelah daging ayam benar-benar lunak kemudian angkat dari kompor, dinginkan.
Minum air sup ayam ginseng, lalu makan daging ayamnya.

LOGO TANIJOGONEGORO
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA
Tanijogonegoro On Google Plus